AKUNWEB66 – 2 Tim Muda Asal Indonesia Jaga Asa ke Final JSSL

Dua tim sepakbola putri usia dini Indonesia telah memulai perjalanan hari pertamanya di Singapura. Meeka meraih hasil positif di gelaran JSSL Singapore 7s 2025.
Foto: dok. JSSL


Jakarta

JSSL Singapore 7’s 2025 telah mendekati fase akhir. Ada dua tim muda asal Indonesia yang berambisi melaju ke final.

Dua tim asal Indonesia itu adalah HydroPlus Strikers (U-14) dan MilkLife Shakers (U-12). Laga empat besar dari dua kelompok usia itu bergulir di The Cage Dempsey, Singapura, Minggu (20/4/2025).

HydroPlus Strikers, yang berada di peringkat dua klasemen, akan berhadapan dengan NDC A (Singapura) yang menduduki urutan ketiga klasemen. Jika berhasil menang, mereka bakal melaju ke partai final melawan pemenang dari pertandingan Lion City Sailors Vs JSSL FC 2.


“Senang banget bisa sampai ke semifinal, semoga bisa lolos ke final, apalagi tim kami belum pernah kalah dari awal. Kami akan lebih semangat lagi di pertandingan besok (Minggu) supaya target juara JSSL U-14 bisa terwujud,” ungkap pemain HydroPlus Strikers, Della C. Ayu, dalam keterangan persnya.

MilkLife Shakers baru berada di fase perempatfinal. Sebagai juara Grup A, MilkLife Shakers bertemu Lion City Sailors selaku peringkat keempat di Grup B.

Selama di fase grup gawang MilkLife Shakers masih bersih. Hal ini tentu hasil apik Alya P. Ariyanto dan Queinsha S. Azzalva dalam menjaga gawangnya.

“Semua karena kekompakan, komunikasi, dan saling percaya antar pemain. Kami juga saling memberi dukungan dan mengingatkan jika ada yang kurang fokus. Walaupun besok (Minggu) melawan tim dari Grup B yang kami belum pernah ketemu, tapi saya tetap yakin optimis bisa terus menang dan lolos final,” tegas Alya.