AKUNWEB66 – Persib Vs Bali United: Kastaneer Bisa Comeback, Del Pino Absen

Gervane Kastaneer.
Gervane Kastaneer. Foto: Persib Bandung


Jakarta

Persib Bandung punya kabar baik soal potensi comeback Gervane Kastaneer untuk laga melawan Bali United. Tapi di saat yang sama Tyronne del Pino dipastikan absen.

Maung Bandung akan menjamu Bali United pada pekan ke-29 Liga 1 2024/25 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Jumat (18/4/2025).

Dalam persiapan Persib menuju laga tersebut, Kastaneer sudah bisa kembali berlatih bersama rekan satu timnya yang lain sejak hari Senin (14/4) lalu.


Sebelumnya, Kastaneer absen sejak awal Maret setelah melakoni laga Persib melawan Persik Kediri. Kastaneer menjalani pemulihan di Belanda selama kurang lebih tiga pekan.

“Pelatih memberi saya kesempatan untuk menjalani pemulihan di Belanda karena saat itu kami memiliki waktu luang di jeda internasional,” kata Kastaneer, seperti dikutip dari laman resmi Persib.

“Maka, saya memutuskan untuk pulang ke rumah untuk berlatih setiap hari dengan fisioterapis resmi saya. Fisioterapis saya menyarankan waktu pemulihan selama lima pekan. Sekarang sudah memasuki minggu kelima, jadi saya rasa dalam satu minggu ini saya akan siap,” ujarnya menambahkan.

Sementara itu, Del Pino dipastikan akan absen saat Persib vs Bali United. Salah satu pilar penting Maung Bandung itu terkena sanksi akumulasi kartu kuning.

“Ia harus menjalani hukuman larangan bermain pertamanya musim ini bersama Persib setelah mendapatkan kartu kuning keempat saat menghadapi Borneo FC di Stadion Segiri Samarinda, Jumat, 11 April 2025 lalu. Tiga kartu kuning sebelumnya didapatkan Del Pino saat menghadapi Dewa United, Persis Solo, dan Arema FC,” tulis keterangan Persib.

“Marc (Klok) kembali, Edo (Febriansah) kembali, Kasta (Gervane Kastaneer) juga akan bisa bermain. Satu-satunya yang perlu dilihat adalah berapa menit yang bisa mereka mainkan. Jadi, ini bagus untuk tim,” ucap Pelatih Persib Bojan Hodak.

(mro/krs)

Leave a Reply