AKUNWEB66 – Semen Padang Vs Persib: Maung Bandung Enggan Pikirkan Dewa United

Bojan Hodak.
Bojan Hodak, pelatih Persib. Foto: Rifat Alhamidi/detikJabar


Jakarta

Dewa United terus mengejar Persib Bandung di Liga 1. Tapi Maung Bandung memilih fokus ke lawan-lawan yang akan dihadapi, termasuk Semen Padang pada hari Senin (10/3/2025) ini.

Sampai dengan pekan ke-26 Liga 1 2024/2025, Persib masih bertengger di posisi puncak. 54 poin berhasil dikoleksi dari 26 pertandingannya.

Sementara itu Dewa United mengintai di posisi kedua dengan raihan 49 poin, alias cuma berjarak lima angka dari Persib yang berada di atasnya.


“Ya, sekarang selisihnya berkurang, tidak lagi delapan poin, sekarang menjadi lima poin. Tapi tetap lebih baik karena kami masih memiliki keunggulan lima poin dibanding mereka,” kata Pelatih Persib Bojan Hodak di situs Liga 1.

Jarak itu terpangkas setelah Persib Bandung sempat tanpa kemenangan di dalam tiga laga (2 seri, 1 kalah) sebelum akhirnya menundukkan Persik Kediri. Di sisi lain, Dewa United saat ini justru sedang merangkai tiga kemenangan beruntun.

Sehubungan dengan hal tersebut, Hodak menegaskan Persib tidak mau terlalu memikirkan Dewa United. Fokus Maung Bandung akan tertuju kepada lawan-lawan yang harus dihadapi di sisa musim, termasuk Semen Padang di pekan ke-27.

“Kami hanya fokus kepada pertandingan yang akan kami jalani,” ucapnya menegaskan.

“Kami tidak memperhatikan Dewa United, kami fokus ke pertandingan kami saja. Kami fokus ke pertandingan lawan Padang dan perlahan menatap satu pertandingan demi pertandingan.”

Ada dua laga Liga 1 yang dijadwalkan pada hari Senin (10/3/2025) malam WIB. Selain Semen Padang vs Persib Bandung yang kick-off pada pukul 21.00, ada pula Dewa United vs Borneo FC Samarinda yang dimulai 30 menit lebih cepat.

(krs/mrp)

Leave a Reply