
Jeddah –
Lini belakang Korea Utara U-17 beberapa kali membuat kesalahan di Piala Asia U-17 2025. Timnas Indonesia U-17 wajib memaksimalkannya menjadi gol!
Perempatfinal Piala Asia U-17 mempertemukan Indonesia vs Korea Utara, Senin (14/4/2025) malam WIB. Pertandingan dijadwalkan di King Abdullah Sports City Hall, Jeddah.
Kedua tim bisa dibilang produktif di fase grup. Indonesia menorehkan 7 gol dari 3 pertandingan, sementara Korea Utara mencetak 6 gol.
Indonesia punya hasil pertandingan lebih baik di babak grup ketimbang Korea Utara. Garuda Muda menang 3 laga, Korut menang sekali dan 2 imbang.
Pertahanan Indonesia juga bisa dibilang apik daripada Korea Utara. Gawang Dafa Al Gasemi baru bobol sekali di fase grup, itu pun dari eksekusi tendangan penalti.
Korea Utara sudah memungut bola 3 kali di fase grup. Gol-gol yang bersarang dapat dikatakan berasal dari kesalahan lini belakang tim.
Pada pertandingan pertama kontra Iran, bek Oh Won-Mu salah mengantisipasi bola tendangan jarak jauh Mehdi Sahneh. Bola membentur dirinya dan berbelok ke arah sebaliknya dari kiper Korut, Hong Hyon-Ju.
Korea Utara bahkan nyaris kebobolan di awal babak kedua. Bek Ri Kang-Song salah menanduk bola ke arah kiper, sehingga bola bisa direbut Yousefi. Beruntung bola sepakan Yousefi bisa diblok Hyon-Ju.
Di laga kontra Oman, lini belakang Korut gagal mengantisipasi bola tendangan bebas Al-Maamari. Proses gol penyeimbang Oman di detik-detik akhir juga tercipta dari lengahnya pertahanan Korut menghalau umpan tarik lawan ke kotak penalti.
Bek-bek Korut juga bermain keras menghadapi lawan di area pertahanan, sehingga bisa dimanfaatkan untuk meraih tendangan bebas. Sudah ada tiga bek Korut yang menerima kartu kuning di fase grup yakni Choe Song-Hun, Choe Chung-Hyok, dan Ri Kang-Song.
Kesalahan-kesalahan lini belakang Korea Utara wajib dimaksimalkan Indonesia demi meraih kemenangan. Memanfaatkan bola-bola mati di area berbahaya, melepaskan bola-bola jarak jauh, serta transisi serangan balik yang cepat bisa jadi opsi Garuda Muda membongkar pertahanan lawan.
(bay/cas)